lebih baik semua orang tau

Friday, October 13, 2017

Request Timed Out Ping


Mungkin beberapa dari teman-teman IT pernah mengalami kejadian dimana saat kita mengatur IP pada komputer client tapi saat dites menggunakan PING tidak ada respon alias RTO, padahal secara pengaturan telah sesuai dengan kaidah jaringan :D. Jangan khawatir dan jangan risau, karena sebenarnya ini merupakan masalah sederhana yang mudah diatasi.
Network Request Timed Out 

Yang pertama perlu diperhatikan adalah pastikan dulu perangkat hardware anda tidak mengalami masalah, baik itu lan card, switch / hub dan kabel jaringan yang digunakan. Setelah semuanya dipastikan berjalan dengan benar, dan masih menerima RTO saat PING, maka kita berlanjut ke solusi selanjutnya. Buka windows firewall pada control panel
Windows Firewall 
Kemudian pilih tab "Advance" dan pilih ICMP, dapat dilihat seperti contoh gambar berikut 

Windows Firewall -> Advance
Setelah muncul windows seperti dibawah ini, teman-teman tinggal ceklist semua saja, atau bisa dicoba-coba apabila tidak ingin semuanya diceklist.
ICMP setting
Selanjutnya tinggal disimpan dan coba di ping kembali. Cara diatas merupakan contoh dari setting untuk windows XP, untuk windows 7 dan diatasnya agak berbeda karena tampilan firewallnya yang berbeda dan agak ribet menurut saya pribadi.
Apabila temen-temen ingin mensetting untuk windows 7 keatas bisa mengikuti arahan dari link  berikut  ICMP windows 7 tapi link tersebut menggunakan bahasa inggris, jadi musti latihan bahasa inggris dulu biar ga salah setting hehehe.



Share:

0 comments:

Post a Comment

Bagikan Saja

Search This Blog

Blog Archive